page hit counter -->

Ciri Ciri dan Keunggulan Sapi Brahman

Ciri Ciri dan Keunggulan Sapi Brahman - Sapi Brahman merupakan salah satu sapi ternak yang banyak dikembangbiakan di Indonesia, Jenis sapi yang satu ini termasuk kedalam jenis sapi unggulan. Sapi brahman sendiri memiliki tubuh yang bisa dibilang lumayan besar dibanding dengan sapi lokal, dan mempunyai punuk pada punggungnya. Pengembangbiakan sapi brahman di Indonesia sudah dimulai sejak tahun 1970 hingga saat ini. Karena sudah banyak dikembangbiakan, terntunya para peternak lama sudah sangat familiar dengan ciri ciri sapi brahman dan keunggulan sapi brahman.

Namun bagaimana dengan peternak pemula? Tentu mereka akan kesulitan mengidentifikasi ciri ciri sapi brahman unggulan. Untuk membantu para peternak, maka dalam aritkel kali ini kita akan membahas lebih dalam tentang ciri ciri sapi brahman dan keunggulan sapi brahman dibanding sapi jenis lain.

Ciri Ciri dan Keunggulan Sapi Brahman
Sebelum kita membahas mengenai ciri ciri sapi brahman unggulan ataupun kelebihan sapi brahman, tidak ada salahnya membahas sedikit uraian penjelasan umum mengenai sapi brahman terlebih dahulu. Dengan begitu kita bisa mengetahui ciri ciri sapi brahman unggulan serta bagaimana proses pembesaran dan penggemukan sapi brahman sekaligus.

Ciri Ciri dan Keunggulan Sapi Brahman

Sejarah Singkat Sapi Brahman

Sudah dibahas sebelumnya bahwa sapi brahman merupakan sapi impor yang datang pada tahun 1970-an. Sapi Brahman merupakan jenis sapi asli dari India yang kemudian dikembangkan di Amerika. Setelah peternak Amerika berhasil mengembangkan sapi Brahman, peternak Australia juga tidak mau kalah. Akhirnya peternak asal Australia mulai mengimpor bibit sapi brahman unggulan dari Amerika untuk kemudian dibudidayakan di Australia. Kira-kira begitulah sejarahnya.

Peternak sapi brahman yang berada di Australia kemudian dikawin silangkan dengan sapi lokal. Hal itu bertujuan untuk mendapatkan jenis sapi brahman super. Dengan perkawinan ini sapi brahman akan menjadi sapi yang berbeda dengan aslinya. Persilangan sapi brahman dan sapi lokal yang telah dilakukan ada beberapa yang berhasil, namun ada juga yang gagal. Sedangkan hasil persilangan ini nantinya akan diekspor ke Sumba untuk dikembangbiakkan dan memperbaiki jenis sapi lokal disana.

Peternakan Sapi Brahman

Di Indonesia sudah banyak peternak yang mengembangbiakan sapi brahman mengingat persentasi keuntungan dan keunggulan sapi brahman sangat tinggi. Di Indonesia sendiri terdapat sentral peternakan sapi brahman unggul yakni berada di kawasan Sumba. Tidak heran jika setiap tahunya sapi sapi dari yang berasal dari Sumba dijual untuk memenuhi kebutuhan daging di Indonesia karena sumba adalah daerah penghasil bibit sapi brahman unggulan. Hal ini juga didukung adanya fakta peternakan lokal di Indonesia kurang mampu dalam pemenuhan kebutuhan daging dalam negeri, sehingga sampai saat ini masih mengimpor daging dari luar negeri.

Pembesaran dan pembibitan Sapi Brahman
Pemilihan bibit sapi brahman unggulan sangat diutamakan sebelum peternak mulai untuk membudidayakan sapi. Keadaan fisik sapi brahman harus diperhatikan seperti kaki, kepala, organ kelamin, dsb. Dengan dilakukanya pemeriksaan yang teliti maka dapat menghindari bibit sapi brahman tumbuh dengan tidak sempurna atau mati saat dibesarkan. Jika sapi brahman mati, maka kerugian yang diperoleh akan sangat besar.

Umumnya peternak akan memilih 2 cara pembesaran sapi brahman setelah proses pengembangbiakan selesai dilakukan. Cara pertama yakni pembesaran sapi brahman jangka pendek, pembesaran ini biasanya hanya memerlukan waktu kurang dari enam bulan. Sapi – sapi akan mulai membesar badanya kemudian sapi dijual untuk diganti dengan anakan sapi brahman unggulan yang baru. Sedangkan cara yang kedua yakni pembesaran sapi brahman jangka panjang. Umumnya pembesaran ini memerlukan waktu dua tahun untuk menghasilakan sapi brahman unggul dengan berat badan mencapai 500 kg. Sapi yang dibesarkan dengan cara seperti ini akan dijadikan indukan sapi brahman berkualitas atau sebagai sapi potong.

Jenis jenis Sapi Brahman
Setelah kita memahami keunggulan sapi brahman dalam uraian diatas, sekarang saatnya kita masuk lebih dalam mempelajari berbagai jenis sapi brahman unggulan. Umumnya terdapat beberapa jenis sapi brahman unggul yang beredar dipasaran. Yang pertama sapi brahman asli belum melalui proses persilangan. Yang kedua ada sapi brahman cross (silang), sapi ini merupakan hasil persilangan dari sapi brahman asli dan sapi yang berasal dari Australia seperti Limosin, Simmetal, dan Hereford.

Keunggulan Sapi Brahman
Perawatan dan pemberian pakan yang baik maka sapi brahman akan mudah untuk dibesarkan, dalam waktu singkat bisa langsung bisa dijual dan keuntungan penjualan sapi brahman sangat lumayan.

Karena keunggulan sapi brahman diatas tentunya banyak peternak berlomba lomba beternak sapi brahman dan mengaplikasikan peternakan modern untuk memperoleh hasil yang maksimal. Selain ciri ciri sapi brahman dan keunggulan diatas, dibawah ini akan saya jabarkan keunggulan sapi brahman lainnya:

  1. Ciri ciri dan keunggulan sapi brahman yang pertama adalah pertambahan bobot badan setiap harinya memiliki rata rata paling tinggi dari jenis sapi lain.
  2. keunggulan sapi brahman yang kedua adalah sapi ini memiliki tingkat adaptasi lingkungan yang baik sehingga peternak tidak perlu khawatir tentang perubahan lingkungan ternak secara tiba tiba.
  3. Karkas yang dihasilkan tinggi.
  4. keunggulan sapi brahman sebagai sapi ternak yang keempat adalah dari segi pakan. Pakan sapi brahman tidak terlalu sulit, sapi ini bisa diberikan berbagai macam rumput. Sebagai contoh rumput yang bisa dijadikan pakan yakni, rumput lapang, jerami padi, rumput odot atupun rumput gajah. Untuk pakan kering umumnya diberi polar, bungkil sawit, onggok, bungkil kompra, dan kulit kopi.
Ciri-ciri sapi Brahman mempunyai punuk besar, bertanduk, telinga besar dan gelambir yang memanjang berlipat-lipat dari kepala ke dada.

Nah, apakah anda tertarik beternak sapi brahman setelah mengetahui ciri ciri sapi brahman dan keunggulan sapi brahman dibandingkan dengan jenis sapi lainnya? Jika iya, tentunya sekarang anda sudah mengetahui bagaimana cara memilih bibit sapi brahman unggulan dan proses pembesaran sapi brahman yang paling efektif.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel